Selasa, 07 Januari 2014

Berlebaran di Korea Selatan



Eh, ni ada yang kelewatan... tahun 2012 kensya pernah jalan-jalan ke Korea Selatan lho... saat itu bertepatan dengan bulan puasa... so, kensya sholat ied dan berlebaran di sana.... pokoknya lebaran di Korsel sesuatu banget... hehehe




Saat di korea kensya back pakcer bersama papa (syarif hidayatullah) dan mama (ike kusdyah R) ... jadi kensya kesana kesini tanpa pemandu... hehehe, kensya pindah-pindah peginapan dan jalan jalan ya Cuma bertiga... oh, iya... saat di korsel kensya sempat jalan-jalan ke Namsan Tower lho... "Namsan Tower" pasti udah ga asing lagi kan dengan nama Tower ini. Kita bisa lihat tower ini pada cuplikan serial drama korea Boys Before Flowers. Menara yang di kenal dengan nama Seoul Tower/Namsan Tower ini baru di buka untuk umum pada tahun 1980. Untuk naik ke atas menara kensya menggunakan kereta gantung Namsan, tentunya yah kita / pengunjung harus membayar sejumlah uang untuk tiket.

Setelah asyik menikmati indahnya Korea dari atas, kita bisa langsung belanja souvenir korea loh, karena seoul tower ini di lengkapi fasilitas toko souvenir. satu lagi yang wajib di kunjungi di seoul tower, ada restoran yang terletak di lantai bawah seoul tower. Restoran yang satu ini sangat unik loh karena bisa berputar sekali selama 48 menit... disana juga banyak gembok yang jumlahnya tdk bisa dihitung... kagag tau... katanya sich gembok cinta... ssstttt (kensya masih kecil jd tdk boleh ngomong cinta).... hehehe








 

0 komentar:

Posting Komentar